Wednesday, May 23, 2018

Lebih Dekat Mengenal Burung Perling Kumbang

Berbicara tentang jenis burung Perling mungkin belum banyak di antara kita yang mengenal ataupun pernah melihatnya. Ya, jenis burung Perling masih tergolong ke dalam jenis burung jalak-jalakan yang berasal dari keluarga Sturnidae. Selain itu, jenisnya pun lumayan banyak yang mencapai 12 jenis yang tersebar merata diberbagai daerah. Hanya saja, orang-orang yang menggemarinya masih sangat sedikit dikarenakan memang belum umum menjadi burung ocehan peliharaan. Untuk itu pada tulisan ini coba mengenalkan salah satu jenis burung Perling agar semakin banyak yang mengetahuinya. Dan nama burung tersebut adalah burung Perling Kumbang.

Burung Perling Kumbang merupakan salah satu jenis burung ocehan yang area perseberannya tersebar merata tidak hanya di Indonesa tapi juga terdapat dibanyak negara kawasan Asia. Negara-negara yang menjadi habitatnya terdapat di negara Bangladesh, India, Myanmar Thailand, Filipina, Singapura, Malaysia, dan Indonesia. Selain itu, daerah di Indonesia yang terdapat populasi burung Perling Kumbang tersebar di Pulau Sumatera, Kepulauan Banyak, Pulau Nias, Pulau Pini, Kepulauan Batu, Mentawai, Jawa, Kalimantan, Sulawesi, dan Bali. Luasnya area persebarannya sebenarnya tak bisa dilepaskan dari jumlah sub-spesiesnya yang mencapai 14 jenis yang 11 diantaranya terdapat di Indonesia. Dan juga penyebutan nama burung Perling Kumbang cukup bervariasi yang berbeda-beda dibeberapa daerah seperti: Camperling, Keling, Brling, Kembang, Geuri, Kalolojang, Lilin, dan Perling.
Burung Perling Kumbang
Begitu juga dengan habitatnya di alam liar biasanya tersebar merata mulai dari dataran rendah sampai perbukitan dengan ketinggian 1200 meter dpl. Area alam liar yang ditinggalinya berupa kawasan terbuka yang tidak hanya hutan sekunder tapi juga lahan budidaya, perkebunan, dan taman di perkotaan. Kebiasaannya saat beraktivitas untuk mencari makanan seringnya bergerak secara berkelompok sambil mengeluarkan suara yang riuh atau ribut. Santapan makanan yang rutin dicarinya cukup bervariasi seperti buah-buahan, nektar, laba-laba, jangkrik, dan siput. Selain itu, saat memasuki masa berkembangbiak yang terjadi sekitar bulan Maret hingga Juni biasanya sang indukan akan mengerami telurnya sebanyak tiga butir.
Baca juga:
Adapun ukuran fisik burung Aplonis Panayensis tidak terlalu besar dengan panjang hanya sekitar 20 cm saja. Dan ciri fisik lainnya bisa dibaca ulasannya dibawah ini:

  1. Berwarna hitam pekat yang menutupi bagian atas tubuhnya mulai dari mahkota kepala, sisi wajah, punggung, sayap, dan ekornya.
  2. Berwarna hijau tua bergaris hitam yang tampak dibagian bawah tubuhnya seperti tenggorokan, dada, perut, hingga tunggirnya.
  3. Matanya yang berukuran agak besar berwarna merah saga yang cukup mencolok yang terlihat agak menyeramkan.
  4. Paruhnya berwarna hitam yang beerukuran sedang dan terliat agak tebal.
  5. Ekornya yang berwarna kehitaman juga berukuran sedang yang terdiri dari beberapa helai bulu yang tidak terlalu lebar.
  6. Lalu kakinya berwarna hitam pekat yang berukuran tidak terlalu panjang dengan cakar yang tajam.

Nah, setelah membicarakan ciri fisiknya yang didominasi dengan warna hitam maka kita juga perlu mengulas ciri suara kicauannya. Ya, suara burung Perling Kumbang tergolong cukup nyaring dan terdengar lumayan melengking di telinga. Volume kicauannya juga lumayan tinggi atau kencang yang akan terus semakin meninggi saat menutup kicauannya. Tempo kicauannya tidak terlalu rapat dengan suara yang cukup lantang. Dan nada kicauannya tidak terlalu bervariasi dengan bunyi: “ciuwwww.... ciuuuwww” dan “tcirrr.... tcirrr”.

Okey, begitulah kiranya penjelasan seputar burung Perling Kumbang yang keberadaannya ternyata berada di sekitar kita. Tentunya dengan mengenali ciri fisik dan kehidupannya di alam liar dapat menambah wawasan kita tentang ragam jenis burung ocehan yang masih belum kita ketahui. Selamat membaca.

Referensi Tulisan:
1. http://www.kutilang.or.id/2012/04/28/perling-kumbang/
2. https://omkicau.com/2012/06/16/suara-burung-cucak-keling-atau-perling-kumbang-tajam-menyakitkan-telinga/
3. https://www.hbw.com/species/asian-glossy-starling-aplonis-panayensis

Referensi Gambar:
https://en.wikipedia.org/wiki/File:ImmatureAsianGlossyStarling.jpg

0 komentar:

Post a Comment